Kamis, 25 April 2024

Breaking News

  • Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024, Ini Kata Orang BI   ●   
  • Andi Rahman Desak Pemerintah Segera Tuntaskan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru -Padang   ●   
  • Brigjend TNI Edy Natar Nasution Mendaftar sebagai Balon Gubri di Kantor PDIP Riau   ●   
  • MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Riau, Kota Pekanbaru Raih Juara Pertama Cabang Fahmil Qur’an Putri   ●   
  • Serius Maju dalam Pilgubri 2024: Edy Natar Nasution Sudah Ketemu Sekjen DPP NasDem & Ketua DPW Nasdem Riau   ●   
Ketua NPC Riau, Jaya Kusuma: Leani Ratri Oktila, Peraih Emas di Paralimpiade Tokyo 2020 Banggakan Riau
Minggu 05 September 2021, 07:09 WIB
Ketua NPC Riau Jaya Kusuma

Pekanbaru, berazamcom - Leani Ratri Oktila, salah satu atlet difabel di cabang olahraga (Cabor) Badminton National Paralympic Committee (NPC) Riau, berhasil mengharumkan dan menjadi kebanggan Indonesia, khususnya Provinsi Riau. Pasalnya, Ratri bersama pasangannya Khalimatus Sadiyah telah meraih medali emas di nomor SL3-SU5 di Paralimpiade Tokyo 2020.

Gubernur Riau, Syamsuar turut menyaksikan pertandingan Ratri melalui live streaming Champions TV 5 aplikasi vidio.com, di rumah dinasnya pada Sabtu (4/9/2021) kemarin. Ia mengaku bangga atas prestasi salah satu atlet terbaik Riau tersebut.

"Kita doakan agar tetap semangat dan terus berprestasi mengharumkan nama Indonesia hingga ke tingkat dunia. Juga saya ucapkan terimakasih atas doa masyarakat Indonesia pada umumnya dan terkhusus masyarakat Riau dimanapun berada," ujarnya.

Sementara itu di tempat terpisah, Ketua NPC Riau, Jaya Kusuma mengucapkan terimakasih atas doa seluruh masyarakat Indonesia khusunya Provinsi Riau. Ia berharap prestasi yang baru diraih Ratri, akan diikuti jejaknya oleh atlet muda lainnya. "Kita berharap, prestasi yang diraih oleh Ratri, akan diikuti atlet-atlet muda lainya. Inilah doa kita semua," ungkap Jaya.

Jaya menambahkan, setelah prestasi ini, masih ada dua nomor lagi yang akan diselesaikannya. "Sekali lagi, mari kita doakan bersama, agar Ratri meraih prestasi puncaknya lebih baik lagi," bebernya.

Dilansir dari mediacenter.riau.go.id, diketahui, Leani Ratri Oktila berusia 30 tahun berasal dari Provinsi Riau kelahiran Kabupaten Kampar 6 Mei 1991, merupakan atlet badminton. Berpredikat sebagai peringkat satu dunia di nomor tunggal putri SL4 dan ganda campuran SL3-SU5.

Leani Ratri Oktila juga telah berhasil meraih berbagai prestasi di bidang olahraga badminton baik tingkat nasional maupun internasional. Diantaranya adalah, BWF Female Badminton Player of The Year 2018-2019, kejuaraan Dunia BWF berhasil meraih medali emas ganda campuran Korea 2017 dan lainnya, Asian Paragames dua emas, satu perak, Brazil Para-Badminton International 2020 dan banyak lainnya.

Pada Paralimpiade Tokyo 2021 ini, Leani Ratri Oktila dipasangkan Khalimatus Sadiyah sebagai pasangan ganda putri Indonesia dan berhasil meraih medali emas cabang badminton nomor SL3-SU5. Pasangan ganda putri Indonesia ini berhasil mengalahkan pasangan Cheng Hefang/Ma Huihui dari Tiongkok dengan skor 21-18, 21-12.*inf/bazm3




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top