Jumat, 29 Maret 2024

Breaking News

  • CERI Pertanyakan Sikap Presiden Jokowi Soal Negosiasi 61 Persen Saham Freeport Alot   ●   
  • Mahasiswa Sulap Limbah Tahu dan Kotoran Sapi Jadi Biogas dalam Waktu Singkat   ●   
  • Berkah Ramadhan 1445 H, UIR Berbagi 1000 Paket Berbuka Kepada Mahasiswa   ●   
  • Jelang Idul Fitri, Disperindag Pekanbaru Imbau Masyarakat Waspadai Produk Kedaluwarsa   ●   
  • Dishub Pekanbaru Imbau Masyarakat Lapor Jika Temukan Jukir Liar   ●   
UIR Sapu Bersih Penghargaan dalam Anugrah LLDIKTI Wilayah X 2023
Kamis 25 Mei 2023, 10:40 WIB

Pekanbaru, berazamcom - Universitas Islam Riau (UIR) kembali meraih penghargaan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah X (Sumatra Barat, Riau, Jambi, dan Kepulauan Riau).

Tidak hanya satu, UIR berhasil meraih empat penghargaan sekaligus dalam Anugrah LLDIKTI Wilayah X tahun 2023 yang berlangsung di Hotel The ZHM Premiere Padang, Selasa, (24/05/2023).

Di terima langsung oleh Rektor UIR Prof. Dr. H. Syafrinaldi, S.H.,M.Cl beserta Wakil Rektor (WR) I Dr. H. Syafhendry, M.Si, UIR berhasil meraih penghargaan Terbaik I sebagai Implementasi Program MBKM Perguruan Tinggi dengan jumlah mahasiswa terbanyak yang mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Program MBKM yang diikuti UIR yaitu Kampus Mengajar, Pertukaran Mahasiswa Merdeka dan Magang Studi Independen Bersertifikat.

Anugrah selanjutnya didapat sebagai Perguruan Tinggi yang mencapai Klaster Utama berdasarkan Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat tahun 2023 yang dilakukan oleh dosen. Kemudian diikuti dengan penghargaan sebagai Perguruan Tinggi dengan Pengelolaan Laporan dan Kerjasama Terbaik, serta penghargaan kategori Program Studi dengan Peringkat Akreditas Unggul yang berhasil diraih oleh Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Maret 2023 lalu.

Dalam tanggapannya, Rektor UIR mengapresiasi kerja-kerja yang dilakukan seluruh civitas akademika UIR. “Alhamdulillah UIR dapat 4 anugrah penghargaan dari 5 anugrah dari L2DIKTI. Terimakasih kepada para wakil rektor, dekan dan direktur pascasarjana serta bapak dan ibu dosen serta semua pejabat UIR atas dukungan dan kerjasamanya. Bersama kita bisa” imbuh Rektor.

Dalam kesempatan yang bersamaan, Tim peneliti UIR yang dipimpin oleh Prof. Detri Karya pun turut menyampaikan gagasan solusi bagi keberlanjutan konsep green economy di Riau pada gelaran pertemuan ilmiah para Profesor, Dosen, dan Peneliti dari seluruh dunia di kota Dresden German.

UIR akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas serta mutu akademik sesuai dengan visi “Menjadi Universitas Islam Berkelas Dunia Berbasis Iman dan Taqwa”. (rls)




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top