Kamis, 25 April 2024

Breaking News

  • Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024, Ini Kata Orang BI   ●   
  • Andi Rahman Desak Pemerintah Segera Tuntaskan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru -Padang   ●   
  • Brigjend TNI Edy Natar Nasution Mendaftar sebagai Balon Gubri di Kantor PDIP Riau   ●   
  • MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Riau, Kota Pekanbaru Raih Juara Pertama Cabang Fahmil Qur’an Putri   ●   
  • Serius Maju dalam Pilgubri 2024: Edy Natar Nasution Sudah Ketemu Sekjen DPP NasDem & Ketua DPW Nasdem Riau   ●   
Masrukin Terpilih Menjadi Ketua RW 07 Sidomulio Barat Secara Demokratis
Minggu 04 Juni 2023, 20:07 WIB

Pekanbaru, berazamcom -- Pemilihan Ketua RW 07 Kelurahan Sidomulyo Barat Kecamatan Tuah Madani Kota Pekanbaru secara resmi memulai proses pemilihan Ketua Rukun Warga (RW) yang baru masa periode 2023-2028, Minggu (4/6).

Masyarakat di RW 07 Sidomulyo Barat bersiap-siap menyambut  Ketua RW sebagai bagian dari proses demokrasi lokal. Pemilihan ini diharapkan dapat membuka pintu bagi inisiatif baru, pengembangan infrastruktur, dan peningkatan layanan publik di wilayah tersebut.

Ketua Panitia, Syahminal Tanjung mengungkapkan bahwa "proses pemilihan  telah melalui berbagai tahapan, termasuk kampanye,  serta pemungutan dan penghitungan suara. Semua tahapan tersebut  dilaksanakan dengan mematuhi protokol  yang telah ditetapkan untuk mencegah terjadinya kecurangan dalam pemilihan," Minggu (4/6).

Pemilihan ini diadakan untuk menentukan pemimpin yang akan mewakili kepentingan warga RW dalam melaksanakan program-program pembangunan dan meningkatkan kualitas hidup di wilayah tersebut.

Pendaftaran calon Ketua RW telah dibuka sejak tanggal 8 Mei 2023  pemilihan tersebut mengusung 3 nama  calon ketua RW dengan Nomor urut 1 Osmantri Nomor urut 2  atas nama Olbitor dan No urut 3 atas nama  Masrukin.

Panitia pemilihan ketua RW  mengatur segala persiapan, mulai dari  awal penyusunan daftar pemilih, penentuan tempat dan waktu pemilihan, hingga pengorganisasian hari pemilihan dilakukan secara maksdnya.

"Panitia selama ini  telah berupaya semaksimal mungkin dari awal sampai hari pemilihan untuk mensukseskan  acara pemilihan ketua RW ini," ujar Syahminal.

Syahminal juga menghimbau kepada Warga RW 07 yg punya hak pilih untuk berpartisipasi dalam menggunakan hak pilihnya

Proses pemilihan ini dilakukan secara demokratis, di mana seluruh warga RW berhak memberikan suara dalam menentukan siapa yang akan menjadi Ketua RW selama periode mendatang.

Warga RW diharapkan untuk aktif berpartisipasi dalam pemilihan ini dengan mengetahui visi, misi, dan program kerja dari masing-masing calon Ketua RW. Ini adalah kesempatan bagi warga untuk memilih pemimpin yang akan mewakili dan menjalankan aspirasi mereka dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan di RW mereka.

Setelah melalui proses pemilihan yang dilakukan dengan penuh antusiasme dan partisipasi warga, RW 07 di Kelurahan Sidomulyo Barat Kecamatan Tuah Madani   memperoleh hasil pemilihan Ketua RW baru atas nama Masrukin Calon nomor urut 3  dengan jumlah suara sebanyak 139 suara, calon no urut 1 Osmantri memperoleh 118 suara dan calon no urut 2 Olbitor memperoleh 34 suara.

Pemilihan Ketua RW 07  turut dihadiri Lurah Sidomulyo Barat, Bapak Edi Fakhri SPd, Ketua Forum RT/RW Kelurahan Sidomulyo Barat Bapak H.Baharuddin terlihat juga tokoh-tokoh masyarakat Damai Langgeng Bapak H.Katijan, H.Iskandar dll serta Ketua Masjid Asy-Syuhada Bapak H.Khairul Saleh.**




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top