Rabu, 11 September 2024

Breaking News

  • 5.708 Mahasiswa Baru Padati Gor Volly Ikuti PKKMB UIR 2024   ●   
  • Datangi Posko Tim PATEN, KBPP Siap Dukung dan Menangkan Pasangan Balon Walikota Edy-Bibra   ●   
  • PATEN: Disiplin yang Mendarah Daging pada Balon Walikota Edy Nasution   ●   
  • Risau dengan Dunia Pendidikan Riau, Ribuan Massa Forum LSM Riau Bersatu Dipastikan Turun Demo Kamis Ini   ●   
  • Iso Siap Bertarung, KPUD Siak Nyatakan Berkas Irving-Sugianto Lengkap   ●   
200 UMKM di Riau Terima NIB dan Sertifikasi Halal
Kamis 01 Agustus 2024, 13:52 WIB

Pekanbaru, berazamcom - Sebanyak 200 UMKM menerima nomor induk berusaha (NIB), hak kekayaan intelektual (HKI), dan sertifikasi halal dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau .

Dalam penyerahan tersebut, Pj Gubernur Riau dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Indra didampingi oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau, Helmi D, mengatakan bahwa, pembagian NIB dan sertifikasi halal tersebut merupakan upaya yang dilakukan oleh pemerintah dalam rangka meningkatkan percepatan investasi UMKM yang ada di Bumi Lancang Kuning ini.

“Ini merupakan wujud dari komitmen kita bersama antara pemerintah dan dunia usaha untuk mendorong percepatan investasi bagi para pelaku UMKM,” ujar Pj Sekda di Hotel Prime Park Pekanbaru. Kamis, (1/8/2024).

Selain itu lanjut Pj Sekda,  guna menciptakan UMKM Riau yang berdaya saing di dunia usaha, pihaknya telah menjembatani para pelaku UMKM untuk menjalin kemitraan dengan pelaku usaha besar melalui pengembangan dan pembinaan produk dan usaha.

"Diantaranya dengan PT Apical Kao Chemical, PT Sari Dumai Oleo, PT Inecda, PT Flora Wahana Tirta, PT Permata Surya Bahari, dan PT First Resouces"terangnya.

Hal ini sejalan dengan Peraturan Menteri Investasi nomor 1 tahun 2022 tentang tata cara prlaksanaan kemitraan dibidang penanaman modal antara usaha besar dengan UMKM di daerah guna mendorong dan menciptakan iklim usaha dan investasi yang kondusif.

“Kami berharap para pelaku usaha yang telah menanamkan modalnya di Provinsi Riau dapat bersinergi dengan para pelaku UMKM. Sehingga kegiatan usaha yang dilakukan ini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Riau,” tutup Pj Sekda.(*)




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top