Sabtu, 18 Mei 2024

Breaking News

  • Ketua DPC PJS Kota Palembang Soroti Pembangunan Terminal Batubara Kramasan   ●   
  • Pernyataan Wan Abu Bakar Berpotensi Primordialisme, Tokoh Riau Edy Natar Nasution Angkat Bicara   ●   
  • Dinkes Siak dan Apkesmi Gelar Webinar, Perkenalkan Program ILP   ●   
  • Mahasiswa Hukum UIR Raih Best Speaker di Kontes Duta Wisata Riau 2024   ●   
  • UIR Terima Bantuan Dana Pendidikan Sebesar Rp 70 Juta dari Bank Syariah Indonesia   ●   
Danlanud ke Panitia Natal Wartawan: Jaga Toleransi dan Tebarkan Kasih
Kamis 21 November 2019, 13:22 WIB
Panitia Natal Wartawan dan Insan Pers 2019 foto bersama Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, ST. MM.
Pekanbaru, Berazam - Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, ST. MM, meminta wartawan Nasrani yang akan merayakan Natal dapat menjaga toleransi dan selalu menebarkan kasih bagi seluruh umat manusia dari berbagai latar belakang suku, agama maupun golongan (Sara).

Harapan itu Ia sampaikan dihadapan Panitia Natal Oikumene Wartawan dan Insan Pers 2019 saat audiensi dengan Komandan Lanud (Danlanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Kamis (21/11/2019).

Audiensi dipimpin Ketua Panitia Natal Kornel Panggabean didampingi dua penasehat Oberlin Marbun dan Yanto Budiman Situmeang serta tiga jajaran panitia lannya: Uparlin Maharaja, Riduan Sinaga dan Ramses Marbun.

Membuka pertemuan yang cukup hangat tersebut, dihadapan Danlanud yang didampingi Kepala Penerangan (Kapen) RSN Letnan Kolonel (SUS) M. Zukri, Penasehat Panitia Natal Oberlin Marbun menyampaikan terima kasih atas sambutan Danlanud. Owner Tabloid Intermezzo yang juga bendahara PWI Riau ini memaparkan sejarah kepanitiaan Natal yang telah dimulai sejak 15 tahun lalu.

"Giat Natal ini rutin kita laksanakan setiap tahun sejak 15 tahun lalu. Dan untuk memperkenalkan diri kami melakukan audiensi dengan Forkopimda Riau," jelas Oberlin.

Selanjutnya Ketua Panitia Natal Kornel menyampaikan beberapa hal terkait penyelenggaraan Puncak perayaan Natal yang akan digelar pada tanggal 26 Desember 2019 di Hotel Furaya Pekanbaru.

Giat keagamaan ini Kornel bilang, sudah menjadi rutinitas setiap tahunnya yang digagas berbagai tokoh media dari beragam gereja. "Itu sebabnya Natal ini Natal Oikumene Wartawan,".

Sebelum acara puncak, sebut Wakil Pemimpin Redaksi Koran MX, panitia juga akan menggelar kegiatan bakti sosial secara internal berupa pemberian bantuan kepada sejumlah keluarga wartawan terutama yang sudah menjadi single parent.

"Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas kami setiap tahun ketika musim Natal tiba. Ada sekitar 15 keluarga (janda) wartawan yang kita berikan bantuan sebagai wujud kebersamaan dan solidaritas diantara sesama wartawan kalangan Nasrani, "ungkap Kornel.

Untuk menyemarakkan Perayaan Natal ini sambung Kornel, atas nama Panitia "Kami bermohon kepada Pak Danlanud dapat menghadiri Puncak perayaan Natal nanti. Undangan resminya akan kami kirim H-7," tandas Kornel.

Merespon Panitia, Danlanud menyambut positif kegiatan Natal wartawan ini. "Saya akan berpartisipasi, dan kalau tidak ada halangan Saya akan hadir dalam perayaan Natal nanti. Pesan saya tetap junjung tinggi persatuan dan toleransi di tengah kemajemukan Bangsa kita NKRI yang sama sama kita cintai ini, " pungkas Danlanud.

bazm2



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top