Senin, 20 Mei 2024

Breaking News

  • Hampir Separuh Mahasiswa Baru Unri Hanya Dikenakan UKT Rendah, Maksimal Rp 1 Juta   ●   
  • Diundang Pemprov Melalui Disnaker, PT PHR Tidak Hadir, Begini Respon Mantan Gubri Edy Natar Nasution   ●   
  • Zulkifli Indra, Jembatanya Dibangun 14 Tahun Lalu, Mengapa Diungkit Sekarang   ●   
  • Pahlawan Tanpa Jasa Itu Selalu Ada yang Menghalangi, Begini Kata Ketua PJS Waykanan   ●   
  • 636 PPPK Terima SK Pengangkatan dari Pj Walikota Pekanbaru   ●   
Serahkan LKPD, Gubri Berharap Laporan Keuangan Pemprov Raih Opini WTP
Kamis 12 Maret 2020, 13:23 WIB
Gubernur Riau Syamsuar saat menyerahkan LKPD ke BPK Riau.
Pekanbaru, berazamcom - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Provinsi Riau tahun anggaran 2019 ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Riau, Kamis (12/3/2020).

Dalam penyerahan tersebut, Gubri didampingi Asisten II Pemprov Riau Syahrial Abdi dan Pelaksana Tugas (Plt) Inspektorat Provinsi Riau Indra Agus Lukman.

Disamping itu, Gubri Syamsuar mengatakan bahwa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) merupakan kewajiban Pemerintah Daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota. Untuk itu, setiap usai tahun anggaran Pemerintah Daerah (Pemda) harus menyiapkan laporan keuangan masing-masing.

"Untuk Riau, TA 2019 telah disampaikan ke BPK RI. Setelah penyampaian ini, Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) akan mempersiapkan tim pemeriksa sekaligus akan melakukan pemeriksaan terhadap laporan keuangan tersebut," ucap Gubri.

Dijelaskan Gubri, nanti hasil dari pemeriksaan tersebut akan diungkapkan langsung oleh Kepala BPK kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Dan jikalau nantinya terdapat temuan maka akan segera ditindaklanjuti.

Selain itu, Gubri berharap, hasil LKPD tersebut mencapai predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), tambahnya lagi, yang berada di lingkungan Pemprov Riau tetap berada di tempat ketika adanya pemeriksaan dari BPK RI.*

[]bazm-13
sumber: halloriau.com



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top