Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Bupati Zukri Misran Ngopi Sore Bareng JMSI Riau, Disorot Kontribusi dalam Pemilu dan Fokus Pembangunan Pelalawan   ●   
  • Dugaan Pencemaran Nama Baik Profesi, PJS Resmi Adukan Rum Pagau ke Polda Gorontalo   ●   
  • PT BRKS Jalin Kerjasama dengan Dinas PMD Bengkalis Terkait Pelaksanaan Siskeudes-Link   ●   
  • UIR Masuk Dalam 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Wakil Rektor Bidang Akademik : UIR Akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus   ●   
  • Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Mulai Digelar di Pekanbaru   ●   
Didukung Dinas PPPA, FW KLA dan Forum Anak
21 April, APSAI Pekanbaru Mulai Aksi Peduli COVID 19
Sabtu 18 April 2020, 19:16 WIB
Suasana rapat teknis antara APSAI dengan FW KLA dan Forum Anak Kota Pekanbaru di RS Awal Bros Sudirman.
Pekanbaru, berazamcom - Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Kota Pekanbaru akan berkontribusi, ikut berperan antisipasi pencegahan penyebaran virus Corona (Covid 19), khususnya di kalangan anak-anak dan orang tua. Kegiatan yang diberi nama Aksi APSAI Peduli: Bersatu, Kompak Mencegah Penyebaran COVID 19 ini, akan dimulai pada Selasa, 21 April 2020. Rapat persiapan teknis pun sudah diadakan pada Jumat, 17 April 2020 lalu di RS Awal Bros, salah satu anggota dan pengurus APSAI. Kegiatan ini didukung oleh beberapa komponen, antara lain Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kota Pekanbaru, Forum Wartawan Kota Layak Anak (FW KLA) dan Forum Anak Pekanbaru (Fankoper). Dijelaskan Ketua Umum APSAI Kota Pekanbaru dr Jimmy Kurniawan MKK, didampingi Sekum Khairul Amri, bentuk kegiatan ini berupa bantuan masker, pemberian vitamin, edukasi buat anak dan para orang tua serta penyemprotan disinfektan di sejumlah kelurahan se Kota Pekanbaru. "Kita harapkan Pak Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT sebagai Ketua Gugus Covid 19 berkenan hadir dan ikut memberikan arahan kepada kita nanti. Sekaligus menyerahkan secara simbolis masker dan vitamin, yang berasal dari bantuan atau donasi para pengurus/Anggota APSAI dan Dinas PPPA," kata dr Jimmy. Dimana acaranya akan diadakan? Melihat kondisi seperti saat ini, kegiatan bersama Wako itu akan dipusatkan di Posko Gugus Covid 19 kantor Wako Jalan Jenderal Sudirman. Sedangkan aksi di lapangan, penyemprotan disinfektan, nanti akan berkordinasi dulu dengan para lurah se Kota Pekanbaru. Lebih lanjut dr Jimmy menjelaskan, masker dan vitamin ini akan dibagikan kepada para wartawan yang tergabung di FW KLA dan anak-anak yang tergabung di Forum Anak Pekanbaru. Sedangkan edukasi, berupa brosur atau liflet akan dibagikan saat acara nanti, dan disebarkan juga via media sosial dalam bentuk file pdf. Sedangkan pengurus dan fasilitator Forum Anak Said dan Ilham pun nampak bersemangat. Mereka akan ikut berkontribusi nanti, saat aksi penyemprotan berlangsing. "Kami rencana pakai mobil Dinas PPPA nanti akan berkeliling dengan pengeras suara. Jadi, bisa juga sekaligus edukasi saat penyemprotan berlangsung," kata Said, dibenarkan Ilham.*bazm3



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top