Kamis, 16 Mei 2024

Breaking News

  • Tuhan Sedang Menyapa Kita   ●   
  • Konsistensi Syamsuar Dipertanyakan: Dulu Tidak Maju, Sekarang Maju, Harris pun Merasa Tertipu?   ●   
  • KPU Tegaskan Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024   ●   
  • Edy Natar Nasution Kembali Berkomitmen Politik, Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PAN Riau   ●   
  • Calon Pemimpin Riau Mendatang, Syamsuar Pastikan Maju Gubernur Riau   ●   
Dukung Gugus Tugas Covid-19, PT RAPP, APR, Asian Agri Serahkan Bantuan APD ke Pemkab Pelalawan
Senin 20 April 2020, 15:37 WIB
Direktur PT RAPP, Mulia Nauli, menyerahkan bantuan APD dari perusahaan ke Pemkab Pelalawan, yang langsung diterima oleh Bupati Pelalawan HM Harris.
Pelalawan, berazamcom - Dalam upaya mendukung percepatan penanganan Corona Virus Disease (COVID-19) yang terus dilakukan pemerintah, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), PT Asia Pacific Rayon (APR), dan Asian Agri menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kesehatan di Kabupaten Pelalawan.

Bantuan diterima langsung oleh Bupati Pelalawan, HM Harris selaku Ketua Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Pelalawan, Senin (20/4/2020) di Kantor Bupati Pelalawan, Pangkalan Kerinci. Usai diterima oleh Bupati Harris langsung diserahterimakan kepada Kadiskes Asril,M.Kes, Direktur Rumah Sakit Umum Selasih dr.Chairul Hamdi,M.Kes dan Kepala DPMPTSP Budi Surlani,M.Si.

Adapun bantuan yang diserahkan perusahaan ke Pemkab Pelalawan berupa 1.950 baju pelindung (hazmat), 50 unit baju pelindung ICU, 20 ribu masker, 20 ribu sarung tangan medis (glove), 50 kacamata medis (google) untuk digunakan oleh para tenaga kesehatan, seperti dokter dan perawat yang menangani pasien COVID-19.

Bupati Harris dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih pada perusahaan yang telah berkontribusi dalam membantu Pemerintah Daerah guna mencegah dan menanggulangi wabah COVID-19 ini bersama-sama. Dia meminta agar kerjasama dan komunikasi yang baik antara pemerintah dan perusahaan dapat terus berjalan guna mempercepat penanganan COVID-19.

 "Kita berharap kontribusi tidak hanya dalam bentuk bantuan jumlah besar saja, adanya kepedulian perusahaan untuk bersama sama bekerjasama walau kecil jumlahnya tetap menjadi prioritas dan harapan bersama  oleh Pemerintah Daerah agar wabah dan pandemi ini segera berakhir di Pelalawan, Propinsi Riau dan Indonesia pada umumnya," ujarnya.

Dikatakannya, bahwa tanggal 17 April kemarin, Kota Pekanbaru telah melaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan sesuai himbauan Gubernur Riau salah satunya Kabupaten Pelalawan sebagai kabupaten penyangga juga melakukan hal demikian.

"Tapi hal ini perlu kita lakukan kajian bersama, pada prinsipnya PSBB prilaku dan sanksi telah kita terapkan oleh Pelalawan dan pembatasan dalam kegiatan di masyarakat kita juga sudah kita batasi," tandasnya.

Sementara Direktur RAPP, Mulia Nauli mengatakan hal ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan untuk mendukung pemerintah melalui satuan gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 di Riau. Terlebih APD merupakan kebutuhan penting pada masa tanggap darurat ini.

“Kami berharap bantuan ini dapat segera digunakan oleh tenaga kesehatan sehingga bisa bekerja maksimal dalam menjalankan tugas sekaligus bisa melindungi diri dari risiko penularan virus. Di mata kami, kerelaan dan keberanian mereka adalah wujud nyata tindakan kepahlawanan sesungguhnya,” ujarnya.*

[]bazm-13
sumber: halloriau.com



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top