Selasa, 7 Mei 2024

Breaking News

  • Mahasiswa Indonesia Belajar Logistik Kebencanaan ke Pakar di Jepang   ●   
  • Damkar Kota Pekanbaru Dapat Tambahan Bantuan Dua Unit Mobil Pemadam   ●   
  • Dibuka Presiden Jokowi, Pj Gubernur Riau Hadiri Musrenbangnas 2024   ●   
  • Balon Gubri Edy Natar Nasution Serahkan Formulir ke DPW PKB: Membangun Komunikasi Politik yang Solid   ●   
  • Mantan Gubernur Riau Edy Natar Nasution Terima Dukungan Penuh dari Marga Butar Butar untuk Maju di Pilgubri 2024   ●   
Pemdes Alai Salurkan BLT Ke 157 Warga
Selasa 12 Mei 2020, 16:32 WIB
Pemdes Alai Salurkan BLT ke warga

Meranti, berazamcom - Sebanyak 157 Kepala Keluarga (KK) di Desa Alai, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Menanti, Riau, pada Selasa (12/5/2020), Serahkan bantuan langsung tunai (BLT) yang bersumber dari dana desa (DD).

Penyerahan langsung dilakukan Kepala Desa (Kades) Alai , Jonnedi, Dihadiri Kabid Pemerintah Desa, Dawis,S.IP,MM didampingi aparat TNI dan polisi kepada warga terdampak pandemi Covid-19.

Jhon mengatakan, total anggaran yang dikucurkan dari DD tersebut sebesar Rp282.600.000. Dimana, masing-masing KK dari 3 Dusun di desanya itu menerima senilai Rp600 ribu.

"Kita mulai menyalurkan BLT kepada warga terdampak. Total ada 157 KK yang menerimanya," ungkap Jonnedi.

"Bantuan ini kita salurkan kepada masyarakat sesuai dengan anjuran pemerintah, terhitung mulai April sampai dengan Juni 2020. Kita telah mendatanya secara valid agar tidak tumpang tindih. Semuanya sudah kita pilah, siapa saja penerima bantuan PKH, BPNT maupun Bansos dari Pemda Meranti," jelasnya.

Disamping itu, Kades Alai itu juga berpesan bagi masyarakat yang merasa dirinya layak mendapatkan BLT bisa disampaikan melalui Ketua RT setempat yang merupakan relawan gugus tugas Covid-19.

Sementara itu, Camat Tebingtinggi Barat, Drs Said Zamhur, mengimbau masyarakat di wilayahnya yang menerima bantuan, terlebih berupa uang tunai agar dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari ditengah wabah virus Corona.

"Bantuan tersebut jangan disalahgunakan. Sebab, tujuan diberikan itu jelas untuk menutupi keperluan sehari-hari," himbaunya.

Pihaknya mengharapkan agar Pemdes bisa melakukan pendataan secara benar rumah tangga miskin (RTM) yang layak menerima ditengah terdampak Covid-19.

"Dalam menyalurkan bantuan ini harus melibatkan aparatur desa, BPD, tokoh masyarakat, TNI maupun aparat kepolisian, sesuai dengan kesepakatan. Betul-betul ditentukan layak tidaknya seseorang itu mendapatkan bantuan," harap Said Zamhur.*(rul)



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top