Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Bupati Zukri Misran Ngopi Sore Bareng JMSI Riau, Disorot Kontribusi dalam Pemilu dan Fokus Pembangunan Pelalawan   ●   
  • Dugaan Pencemaran Nama Baik Profesi, PJS Resmi Adukan Rum Pagau ke Polda Gorontalo   ●   
  • PT BRKS Jalin Kerjasama dengan Dinas PMD Bengkalis Terkait Pelaksanaan Siskeudes-Link   ●   
  • UIR Masuk Dalam 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Wakil Rektor Bidang Akademik : UIR Akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus   ●   
  • Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Mulai Digelar di Pekanbaru   ●   
UNISSA Brunei Gandeng UIR Kerjasama Buka Fakultas Pertanian
Selasa 13 Oktober 2020, 22:45 WIB
Teks: Rektor UIR Prof Syafrinaldi dan Rektor UNISSA Brunei Darussalam Dr Haji Norarfan ketika menanda-tangani di Bandar Sri Begawan MoU pada Juli 2019.

Pekanbaru, berazam : Rektor Universiti Islam Sultan Sharif Ali (UNISSA) Brunei Darussalam Dr Haji Norarfan bin Haji Zainal meminta bantuan Universitas Islam Riau untuk membuka Fakultas Pertanian. Bantuan tersebut sekaligus merealisasikan kerjasama UIR-UNISSA yang diteken kedua Rektor dalam Majlis Penandatanganan Memorandum Persefahaman (MoU) di Kampus UNISSA Bandar Seri Begawan pada Juli 2019.

Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL membenarkan kalau dirinya dikirimin pesan melalui whatshap oleh Rektor UNISSA terkait dengan rencana universiti itu membuka Fakultas Pertanian. Dalam pesan itu, kata Syafrinaldi, Rektor UNISSA menga barkan bahwa Sultan Brunei berkunjung ke kampusnya tanpa jadual pada Senen (12/10 2020) kemaren.

''Antara lain yang dititahkan oleh Baginda Sultan kepada Rektor Norarfan adalah penubuhan Fakulti Pertanian di UNISSA. Dan, lalu rektor menyampaikan kepada saya kiranya ada teman-teman dari UIR yang bersedia membantu,'' ujar Rektor Syafrinaldi melalui pesan whatshapp kepada Kepala Bagian Humas Syafriadi pada Selasa malam (13/10 2020).

Syafrinaldi menyatakan, pihaknya dengan senang hati akan membantu UNISSA membuka Fakultas Pertanian. Ia bahkan menyebut, rencana pembukaan Fakultas Pertanian ini sudah disampaikan Rektor UNISSA kepada dirinya tahun lalu. Atau beberapa bulan setelah dirinya menanda-tangani MoU bersama Rektor Haji Norarfan bin Haji Zainal. ''Kita akan membantu UNISSA sesuai kebutuhan dan bantuan ini sekaligus merupakan realisasi dari kerjasama yang telah kita tabalkan tahun lalu,'' ucap Rektor.

Tentang bentuk bantuan yang akan diberikan, Syafrinaldi mengaku masih harus berkomunikasi lagi dengan rekannya Rektor Haji Norarfan. ''Saya kira penubuhan ini penting karena UNISSA termasuk salah satu universiti besar di Brunei Darussalam. Mereka memiliki bangunan kampus baru dengan lahan seluas 3.200 hektar,'' imbuh Syafrinaldi.*

[]relis




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top