Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Bupati Zukri Misran Ngopi Sore Bareng JMSI Riau, Disorot Kontribusi dalam Pemilu dan Fokus Pembangunan Pelalawan   ●   
  • Dugaan Pencemaran Nama Baik Profesi, PJS Resmi Adukan Rum Pagau ke Polda Gorontalo   ●   
  • PT BRKS Jalin Kerjasama dengan Dinas PMD Bengkalis Terkait Pelaksanaan Siskeudes-Link   ●   
  • UIR Masuk Dalam 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Wakil Rektor Bidang Akademik : UIR Akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus   ●   
  • Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Mulai Digelar di Pekanbaru   ●   
Jumlah BLT Covid-19 Disesuaikan dengan Kemampuan Keuangan Daerah
Jumat 27 Agustus 2021, 19:44 WIB
Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil, M.Ag M.Si

Pekanbaru, berazamcom - Rencana Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi warga Kota Pekanbaru yang terdampak pandemi Covid-19 masih tahap pendataan. Mereka yang mendapatkan BLT adalah warga kurang mampu yang kepala keluarganya terpapar Covid-19.

Jumlah BLT yang bakal diberikan rencananya di kisaran Rp1 juta per Kepala Keluarga (KK). Namun jumlah ini masih perkiraan dan belum diputuskan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil menyebut, BLT yang diberikan disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah. Karena dana ini bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pekanbaru 2021.

"Dari APBD. Jadi jumlahnya kita sesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah," terang Muhammad Jamil, Jumat (27/8) seperti dilansir dari Pekanbaru.go.id.

Menurutnya, BLT ini juga tidak sama dengan bantuan yang diberikan pemerintah kota sebelumnya. Pihaknya telah melakukan rapat dengan dinas teknis agar penerima bantuan benar-benar tepat sasaran.

Warga penerima bantuan adalah mereka yang memiliki kepala keluarga positif Covid-19 dan melakukan isolasi terpusat (Isoter) di fasilitas pemerintah.

"Bukan seperti BLT biasa. Kalau BLT biasa kan semua yang susah dikasih. Kalau kepala keluarga nya kenak Covid, dan itu yang kami bantu," terangnya.

Saat ini Dinas Sosial dibantu pihak kelurahan yang melibatkan RT/RW tengah melakukan pendataan. Mereka mendata warga miskin penerima manfaat nantinya.

Jamil belum dapat memastikan berapa anggaran yang disiapkan pemerintah kota untuk BLT tersebut. Ia masih menghitung kemampuan keuangan daerah.

"Kita kan lagi mendata ini. Pak Wali kan kemarin target nya Rp1 juta. Tapi kalau seandainya tidak mencukupi keuangan daerah kita kurangi nanti," tutupnya.

 

 

 

[]bazm




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top