Jumat, 26 April 2024

Breaking News

  • Terkait Lesapnya Dana Nasabah BRI Makassar Rp 400 Juta, Ini Tanggapan Pihak BRI   ●   
  • Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024, Ini Kata Orang BI   ●   
  • Andi Rahman Desak Pemerintah Segera Tuntaskan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru -Padang   ●   
  • Brigjend TNI Edy Natar Nasution Mendaftar sebagai Balon Gubri di Kantor PDIP Riau   ●   
  • MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Riau, Kota Pekanbaru Raih Juara Pertama Cabang Fahmil Qur’an Putri   ●   
Tahapan Pemilu 2024 Diluncurkan, Bupati Sukiman Harap Pesta Demokrasi di Rohul Berjalan Aman dan Damai
Rabu 14 Juni 2022, 17:44 WIB

Rohul, berazamcom – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI secara resmi membuka Peluncuran Tahapan Penyelenggaran Pemilu 2024, Selasa (14/6/2022) sekitar Pukul 20.00 Wib Peluncuran tahapan Pemilu 2024 ditandai dengan menekan sirine bersama seluruh komisioner KPU dengan didampingi Ketua DPR RI Puan Maharani dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 ini juga diikuti Pemkab Rohul, Komisioner KPU-Bawaslu Rohul dan Partai Peserta Pemilu secara Virtual. Tampak dihadiri Bupati Rohul H. Sukiman dan Wabup Rohul H. Indra Gunawan, Forkopimda, Kadis Kominfo Rohul H. Syofwan S.Sos dan OPD, Komisioner KPU dan Bawaslu Rohul serta Partai Politik peserta Pemilu.

Ketua KPU RI Hasyim memastikan jalannya pesta demokrasi 2024 akan terus dievaluasi. Dia menyadari, KPU masih memiliki kelemahan dan kesalahan. Oleh karena itu, dengan dimulainya tahapan Pemilu 2024 ini, dia meminta semua pihak bersama-sama mendoakan agar pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan tersebut bisa berjalan lancar.

“Maka sebelum kita bersama-sama memulai tahapan Pemilu ada baiknya kita beristighfar kepada Tuhan Yang Maha Kuasa supaya memudahkan langkah-langkah kita dan juga kita berserah diri setelah ikhtiar dengan kuat dengan mohon doa,” ucap Hasyim.

"Pada malam hari ini, tanggal 14 Juni 2022, kalau dihitung mulai dari 14 Februari 2024 hari pemungutan suara dihitung mundur, pada hari ini tepat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara. Dan menurut mandat Konstitusi, dan mandat undang-undang, pada hari ini adalah hari dimulainya tahapan pemilu tahun 2024," katanya.

Usai mengikuti Peluncuran Tahapan Pemilu 2024, Bupati Rohul H. Sukiman berharap Pemilu serentak 2024 yang merupakan pesta demokrasi Kabupaten Rokan Hulu berjalan aman, lancar dan kondusif.

“Yang paling penting adalah bagaimana menciptakan suasana Pemilu yang damai dan aman. Pesta Demokrasi lima tahunan ini di negara Demokrasi diberikan kebebasan kepada masyarakat untuk memilih pemimpinnya secara langsung, umum, bebas dan jurdil,” harap Sukiman.

Ketika ditanya terkait dukungan Pemkab untuk anggaran Pemilu, Bupati Sukiman mengaku Pemkab Rohul mendukung penganggaran kegiatan Pemilu serentak 2024 di Negeri Seribu Suluk sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Sementara itu, Ketua KPU Rohul Elfendri mengatakan 20 Bulan sebelum hari pencoblosan sesuai amanat undang-undang sudah dimulai tahapan Pemilu 2024. Ditandai dengan launching tahapan Pemilu serentak 2024 oleh KPU RI.

“Harapan kita tentunya Pemilu serentak ini dapat berjalan dengan baik tertib dan lancar. Yang menjadi peserta pemilu dari Partai politik diharapkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu serentak 2024 baik sebagai pemilih maupun sebagai Pengawas partisipatif,” harapnya.

Lanjut Ketua KPU Rohul, Tahapan Pemilu dalam dalam dekat akan melaksanakan pendaftaran partai politik yang dilakukan mulai dari Pusat dilakukan verifikasi oleh Tim Faktual.*Inf/Adv




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top