Kamis, 25 April 2024

Breaking News

  • Andi Rahman Desak Pemerintah Segera Tuntaskan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru -Padang   ●   
  • Brigjend TNI Edy Natar Nasution Mendaftar sebagai Balon Gubri di Kantor PDIP Riau   ●   
  • MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Riau, Kota Pekanbaru Raih Juara Pertama Cabang Fahmil Qur’an Putri   ●   
  • Serius Maju dalam Pilgubri 2024: Edy Natar Nasution Sudah Ketemu Sekjen DPP NasDem & Ketua DPW Nasdem Riau   ●   
  • Mantap! Mantan Gubernur Riau Serius Bertarung dalam Pilgubri 2024   ●   
Gelombang Mutasi, Plt Bupati Kembali Lantik Pejabat Administrator Pemkab Kuansing
Rabu 11 Januari 2023, 15:39 WIB
Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby saat melantik Pejabat Selasa (10/1/2023 ) di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing

Kuansing, berazamcom – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, Suhardiman Amby akan melakukan pelantikan dengan gelombang besar besaran, tidak tanggung -tanggung mulai minggu pertama sampai minggu ke dua bulan Januari 2023 dalam 3 tahap pelantikan sudah ratusan pejabat yang dilantik oleh Suhardiman Amby. Dikabarkan akan ada 300 san pejabat yang dilantik untuk jabatan baru.

Pelantikan besar -besaran ini berdasarakan hasil evaluasi kinerja ASN melalui aplikasi E-Kinerja, bagi pegawai yang terevaluasi bearti itu sebuah bukti tidak memiliki kinerja yang baik.

“Pelantikan pejabat ini sudah melalui evaluasi atas kinerja mereka. Jangan coba -coba tidak memiliki loyalitas yang tidak baik terhadap pimpinan, saya akan pindahkan ke Pucuk Rantau dan bahkan bisa saja Non-Job,"  tegas Ketua DPC Gerindra Kuansing tersebut pasca melantik 76 pejabat administrator, Selasa kemarin di Pendopo rumah dinas Bupati Kuansing.

Geramnya Suhardiman Amby yang juga bergelar adat datuak Panglimo Dalam karena mendapatkan kabar bahwa ada pegawai yang membentak -bentak pimpinan di lingkungan kerjanya.

"Sanksi bisa berupa di berhnetikan dengan tidak hormat bila tidak masuk kantor selama 10 hari berturut -turut tanpa keterangan, dan 20 hari selama setahun," tegasnya

Hari ini, Rabu (11/1/2023 ) Suhardiman Amby kembali lantik 5 orang pejabat administrator di Halaman Kantor Camat Gunung Toar.

Kelima pejabat merupakan jabatan administrator diantaranya Kabag Ortal Setda Kuansing di jabat oleh Masyita Holia Citra dilantik sebagai Kabag Ortal sebelumnya merupakan Camat Gunung Toar, Yunita Trisia dilantik sebagai Kabag Hukum dimana sebelumnya menjabat Kabag Ortal.

Kemudian Dwi Yanti Muharni dipercaya dengan jabatan baru Sekretaris BPKAD sebelumnya merupakan Kabid Akuntansi BPKAD.

Seterusnya Adnan dilantik sebagai Camat Gunung Toar sebelumnya merupakan Korwil Pendidikan Kecamatan Pucuk Rantau, dan terakhir Liza Fiona dengan jabatan barun Kabid Akuntansi BPKAD sebelumnya merupakan Kasubid Pelaporan di BPKAD.




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top