Jumat, 29 Maret 2024

Breaking News

  • CERI Pertanyakan Sikap Presiden Jokowi Soal Negosiasi 61 Persen Saham Freeport Alot   ●   
  • Mahasiswa Sulap Limbah Tahu dan Kotoran Sapi Jadi Biogas dalam Waktu Singkat   ●   
  • Berkah Ramadhan 1445 H, UIR Berbagi 1000 Paket Berbuka Kepada Mahasiswa   ●   
  • Jelang Idul Fitri, Disperindag Pekanbaru Imbau Masyarakat Waspadai Produk Kedaluwarsa   ●   
  • Dishub Pekanbaru Imbau Masyarakat Lapor Jika Temukan Jukir Liar   ●   
Pemkab Kuansing Fasilitasi Sosialisasi Penerimaan Personil Komcad Matra Darat
Jumat 20 Januari 2023, 20:12 WIB

Kuansing, berazamcom - Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi ( Kuansing), Riau memfasilitasi Kodim 0302/Inhu- Kuansing dalam rangka sosialisasi penerimaan personil Komponen Cadangan ( Komcad ) Matra  Darat wilayah Kodam I/BB Jum'at ( 20/1/2023 ) di ruangan multimedia kantor Bupati Kuansing.

Sosialisasi yang diselenggarakan secara daring oleh Kemenhan RI untuk Wilayah Kodam I/Bukit Barisan tahun 2023 diikuti oleh instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi Lapas Kelas II B Teluk Kuantan, Perusahaan Swasta, Mahasiswa dan Ormas di Kuansing.

Bupati Kuansing Suhardiman Amby yang diwakili oleh Sekda Kuansing Dedy Sambudi men-support kegiatan Tentara Nasional Indonesia ( TNI ) dalam rangka penguatan pertahanan melalui masyarakat sipil dan ASN

"Kita akan sosialisasi terkait program rekrutmen Komcab matra ini. Bila ada ASN dilingkungan Pemkab Kuansing yang berminat akan kita keluarkan surat izin mengikuti program pertahanan ini", kata Sekda Kuansing Dedy Sambudi

kegiatan di hadiri oleh Sekretaris Daerah H. Dedy Sambudi, S. Kep. SKM. M. Kes, Ketua Kwarcab Pramuka Kab Kuantan Singingi Yulia Herma Suhardiman, Kalaksa BPBD Yulizar, Sos. M.Si, Kasatpol PP, Kapten Inf Legimin (Danramil 07/KH mewakili Dandim 0302 Inhu) dan Para Danramil jajaran wilayah Kab Kuansing

Di ikuti oleh peserta Instansi Pemda/ OPD seperti SatPol PP, BPBD,  Polos Lapas, Perusahaan, Mahasiswa , organisasi Pramuka dan Ormas  akan melakukan sosialisasi penerimaan Komcad.

"Setelah ini OPD terkait yang sudah mengikuti kegiatan sosialisasi, segera sampaikan kepada masyarakat ", Pungkasnya

Sementara Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Kuantan Singingi Yulia Herma Suhardiman menyambut antusias program Komponen Cadangan yg di laksanakan oleh Kemenhan RI.


" Kita akan sampai kan kepada pengurus Pramuka Kabupaten, krna di pramuka juga ada pendidikan bela negara bagi yg berminat akan kita arah kan untuk mengikuti seleksi Komando Cadangan ini ," Jelas ketua Kwarcab Yulia Herma suhardiman

Penerimaan Komcab merupakan program Kemenhan RI untuk membantu pertahanan Negara Indonesia

Untuk tahapan mulai dari pendaftaran, sosialisasi, pengumuman, pelamaran (online/offline), seleksi administrasi (online/offline), seleksi dan kompetisi. Bagi yang lulus maka akan dilaksanakan Latsarmil selama 3 bulan di Rindam I/Bukit Barisan dan usianya minimal 18 sampai dengan 35 tahun.

Kemampuan dasar militer sama persis seperti TNI apabila nanti perang sudah siap. Latsarmil di Lemdik Rindam I/BB Pematang Siantar Dan yang berhak mengerahkan Komcad adalah Bapak Presiden atas persetujuan DPR.

Hak Calon Komcad adalah uang saku selama pelatihan, kaporlap, Rawatan kesehatan, perlindungan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian (pasal 56 ayat 1 PP RI no b3 tahun 2021). Status Komcad bagi mahasiswa adalah selama menjalani Latsarmil tetap mendapatkan hak akademisnya dan tidak menyebabkan kehilangan status sebagai peserta didik.




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top