Selasa, 7 Mei 2024

Breaking News

  • Mahasiswa Indonesia Belajar Logistik Kebencanaan ke Pakar di Jepang   ●   
  • Damkar Kota Pekanbaru Dapat Tambahan Bantuan Dua Unit Mobil Pemadam   ●   
  • Dibuka Presiden Jokowi, Pj Gubernur Riau Hadiri Musrenbangnas 2024   ●   
  • Balon Gubri Edy Natar Nasution Serahkan Formulir ke DPW PKB: Membangun Komunikasi Politik yang Solid   ●   
  • Mantan Gubernur Riau Edy Natar Nasution Terima Dukungan Penuh dari Marga Butar Butar untuk Maju di Pilgubri 2024   ●   
Perekonomian Riau Menguat, Triwulan II 2023 Tumbuh 4,88 Persen YoY
Minggu 17 September 2023, 13:09 WIB
Ilustrasi

Pekanbaru, berazamcom - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau melaporkan bahaa perekonomian Provinsi Riau mengalami pertumbuhan yang kuat pada triwulan II tahun 2023.

Berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku, Riau mencatatkan angka sebesar Rp244,74 triliun, sementara dengan dasar harga konstan 2010, angka PDRB mencapai Rp135,99 triliun.

"Dalam perbandingan year-on-year, ekonomi Riau pada triwulan II-2023 tumbuh sebesar 4,88 persen," kata Plt Kepala BPS Riau Ajid Hajiji, Sabtu (16/9/2023).

Di mana, Sektor Jasa Keuangan dan Asuransi menjadi andalan dengan pertumbuhan mencapai 12,19 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, Komponen Ekspor Luar Negeri memimpin dengan pertumbuhan mencapai 15,72 persen.

"Dari triwulan sebelumnya, pertumbuhan ekonomi Riau pada triwulan II-2023 tercatat sebesar 1,26 persen. Sektor Transportasi dan Pergudangan menjadi pendorong utama dengan pertumbuhan mencapai 26,24 persen dari sisi produksi," jelasnya seperti dikutip dari mediacenter riau.

Di sisi pengeluaran, Komponen Pengeluaran Konsumsi Pemerintah (PK-P) memimpin pertumbuhan dengan 30,73 persen.

Tak hanya itu, ketika dihitung tanpa sektor migas, pertumbuhan ekonomi Riau pada triwulan II-2023 meningkat menjadi 5,48 persen year-on-year, menunjukkan peningkatan dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang tumbuh sebesar 5,07 persen.

Secara spasial, Provinsi Riau memberikan kontribusi signifikan sebesar 4,81 persen terhadap perekonomian nasional pada triwulan II-2023.

"Dengan capaian ini, Provinsi Riau kini menduduki peringkat keenam dalam hal PDRB terbesar di Indonesia, dan merupakan PDRB terbesar kedua di luar Pulau Jawa," ungkapnya.

Perekonomian yang kokoh ini menandakan upaya keras dari sektor ekonomi di Provinsi Riau dalam menghadapi dinamika global.

Pemerintah dan pelaku ekonomi setempat diharapkan dapat terus mempertahankan dan meningkatkan kinerja positif ini untuk mendukung pertumbuhan berkelanjutan di masa mendatang




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top