Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Bupati Zukri Misran Ngopi Sore Bareng JMSI Riau, Disorot Kontribusi dalam Pemilu dan Fokus Pembangunan Pelalawan   ●   
  • Dugaan Pencemaran Nama Baik Profesi, PJS Resmi Adukan Rum Pagau ke Polda Gorontalo   ●   
  • PT BRKS Jalin Kerjasama dengan Dinas PMD Bengkalis Terkait Pelaksanaan Siskeudes-Link   ●   
  • UIR Masuk Dalam 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Wakil Rektor Bidang Akademik : UIR Akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus   ●   
  • Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Mulai Digelar di Pekanbaru   ●   
Pengangguran di Siak Meningkat, Minat Pencari Kerja Rendah, Ini Penyebabnya
Senin 25 Juni 2018, 10:01 WIB
Pelaksanaan Job Fair Siak tahun 2013
Pekanbaru, berazamcom - Jumlah pengangguran terbuka di Kabupaten Siak kian meningkat sejak 2017. Sedangkan angka pencari kerja pada tahun yang sama mengalami penurunan. Dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Riau yang diperoleh media siber ini, tercatat angka pengangguran di Kabupaten Siak pada 2014 sempat rendah, yakni 3,56 persen. Namun, angka pengangguran ini meningkat tajam pada 2016 dengan posisi 10,2 persen. Angka ini terus meningkat pada 2017. Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja (Distransnaker) Kabupaten Siak, Amin Budyadi mengatakan, angka 10,2 persen sebagaimana yang terdata pada BPS Riau merupakan akumulasi dari 2015-2016, sehingga terlihat lebih banyak dibanding tahun sebelumnya. Distransnaker Siak juga mencatat angka pencari kerja justru turun, yakni 41,7 persen. "Kalau dijumlahkan per tahun memang sedikit meningkat, namun masih tidak jauh-jauh dari angka 3,9 persen sebagaimana tahun sebelumnya. Saya kira tingkat pengangguran ini masih berada pada angka yang wajar," kata dia, seperti dilansir pekanbaru.tribunnews.com, beberapa waktu lalu. Terkait rendahnya minat pencari kerja pada 2017 juga dipicu tidak adanya program job fair yang digelar Distransnaker Siak. Sebab, banyaknya pencari kerja pada tahun sebelumnya akibat digelarnya job fair oleh Distransnaker Siak. "Meningkatnya jumlah pencari kerja yang tercatat di Distransnaker karena kita kan mengeluarkan kartu kuning atau AKI. Kartu ini banyak keluar kala kita mengadakan job fair," kata dia. Pada 2017, job fair tidak dilaksanakan karena berbagai kendala. Rencananya, pada 2018 ini bakal digelar lagi setelah lebaran Idul Fitri 2018. "Gelaran job fair ini bakal meningkatkan angka pencari kerja di Siak," pungkas Amin.*bazm3



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top