Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Bupati Zukri Misran Ngopi Sore Bareng JMSI Riau, Disorot Kontribusi dalam Pemilu dan Fokus Pembangunan Pelalawan   ●   
  • Dugaan Pencemaran Nama Baik Profesi, PJS Resmi Adukan Rum Pagau ke Polda Gorontalo   ●   
  • PT BRKS Jalin Kerjasama dengan Dinas PMD Bengkalis Terkait Pelaksanaan Siskeudes-Link   ●   
  • UIR Masuk Dalam 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Wakil Rektor Bidang Akademik : UIR Akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus   ●   
  • Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Mulai Digelar di Pekanbaru   ●   
KSU Rejosari Kian Sehat Diusia 31 Tahun
Rabu 06 Februari 2019, 16:36 WIB
KSU Rejosari kian sehat di usianya yang ke-31 tahun. Dari modal seminimal mungkin kini beraset miliaran rupiah
PEKANBARU, BERAZAM- Kerja keras untuk wujudkan koperasi sehat, terus dilakukan Koperasi Serba Usaha (KSU) Rejosari, Kulim, Pekanbaru. Hasilnya, sejak berdiri pada tahun 1988 dengan modal awal hanya Rp94.500, KSU ini sudah memiki banyak aset. Jika ditotal, aset mereka mencapai Rp6,9 milyar, dengan volume pinjaman berjumlah Rp11 Milyar. Hal ini diungkapkan Ketua KSU Rejosari Hj Elwi SPd saat menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2018, Selasa (5/1/2019). "KSU Rejosari ini didirikan tanggal 12 april 1988 dengan jumlah anggota 18 orang. Alhamdulillah, diusia 31 tahun ini telah memiliki total aset Rp6.9 M, dan 2 bidang tanah dan 1 buah gedung yang dibangun dengan dana hibah dari Sisa Hasil Usaha (SHU)," ucap Elwi. Dikatakan Elwi juga, jumlah anggota saat ini terus mengalami penambahan. Hingga kini, ada sekitar 320 orang yang tercatat sebagai anggota KSU Rejosari. Simpanan wajib Rp10.000, sementara Pinjaman maksimal Rp250 juta dengan NPL 1 persen," pungkasnya. Sementara, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru H Idrus mengatakan, koperasi harus bisa meningkatkan usaha produktif untuk meningkatkan pendapatan seluruh anggota Koperasi. Dia memberian apresiasi kepada KSU Rejosari yang selalu menggelar RAT sebagaimana yang ditetapkan dalam peraturan perkoperasian. "Saat ini di kota Pekanbaru banyak berdiri Koperasi, namun banyak pula yang mati suri. Apabila 2 tahun koperasi tidak melaksanakan RAT Kementrian koperasi dan UMKM akan mengambil tindakan tegas untuk membubarkan Koperasi yang bersangkutan . Keberhasilan KSU Rejosari dalam meningkatkan perekonomian ini, dapat menjadi contoh bagi koperasi lainnya di kota Pekanbaru dan di Provinsi Riau," terang Idrus. Sementara, Dinas koperasi dan UMKM Provinsi Riau yang diwakili kabid koperasi H Irianto SE MM mendukung penuh usaha yang telah dicapai KSU Rejosari yang berdampak baik untuk mensejahterakan anggotanya yang notabenya mereka pengusaha UMKM yang ada di kota pekanbaru. Dirinya berharap kepada pemerintah pusat bisa meluncurkan kembali anggaran untuk koperasi KSU Rejosari agar cepat terwujud kesejahteraan anggota dan masyarakat. "Saat ini kita melihat pertumbuhan koperasi di provinsi riau sangat meningkat tajam, namun banyak koperasi koperasi yang mati suri bahkan tidak berjalan lagi. Kita minta kepada pengurus koperasi yang ada di riau bisa belajar di Koperasi KSU Rejosari," tutupnya.* bazm2



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top